Dakwah

Dai Butuh Belajar Bahasa Arab

Cuma jadi keheranan jika seorang da’i gak paham bahasa Arab.

Padahal modal utama menyampaikan ilmu pada pendengar kajian adalah bahasa Arab. Bagaimana mau berdakwah kalau bahasa Arab saja gak bisa? Apa itu fa’il dan naibul fa’il serta maf’ul bih, baru dengar kali ini? Dikira bahasa Arab hanya menghapal mufrodat (kosakata), seperti “hadza kitabun”, “anaa mariidhun”, “Muhammad yajlisu ‘alal kursiy”, dan seterusnya. Padahal ada ilmu yang lebih penting yaitu ilmu nahwu, salah satu cabang bahasa Arab yang konsen mempelajari kaedah. Mufrodat tadi baiknya diterapkan dalam ilmu nahwu.

Taruhlah da’i tersebut bisa pakai buku terjemahan. Namun beda rasanya antara buah asli dari pohon dan buah karbitan di pasar.

Yuk semangat belajar bahasa Arab. Bahasa Arab tak sesulit yang kita bayangkan, karena ingat ini adalah bahasa kitab suci kita. BIsa paham Al-Quran dan As-Sunnah dengan mudah yah lewat bahasa Arab.

 

Ingin belajar bahasa Arab dengan mudah?

Pertama, miliki kitab Al-Muyassar karya Ustadz Aceng Zakariya (Persis).

Kedua, Ikuti video kajian kami secara berurutan dari awal. Kali ini sudah sampai serial ke-17, penjelasan dari kitab Al-Muyassar. Pembahasannya sederhana.

https://www.youtube.com/watch?v=LR59lgMs4qw&t=12s

Silakan download dan tonton videonya dengan seksama. Insya Allah akan hadir segera flash disk dari video kitab Al-Muyassar di atas.

Kalau belum punya kitabnya bagaimana? Bisa pesan lewat toko online kami Ruwaifi.Com lewat kontak WA/ SMS/ Telegram: 085200171222. Insya Allah akan dibantu dan diarahkan oleh admin.

Semoga bermanfaat. Terus semangat menimba ilmu, moga Allah memudahkan untuk memahami bahasa Arab.

Muhammad Abduh Tuasikal

Info DarushSholihin.Com

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button